Jakarta - Hilangnya aplikasi
Bukalapak di
Google Play Store membuat para penggunanya kebingungan. Akun Twitter resmi Bukalapak @Bukalapak pun ramai 'diserbu' untuk meminta penjelasan.
Berdasarkan pantauan detikINET, Kamis (19/9/2019), admin customer service @Bukalapak menjawab pertanyaan terkait hal tersebut, bahwa aplikasi Bukalapak menghilang dikarenakan sedang dalam proses pembaruan.
 Foto: screenshot
|
"Hai kak, mohon maaf atas ketidaknyamanannya ya, Bella informasikan saat ini terdapat pembaruan pada sistem pada aplikasi Bukalapak di Playstore dan sedang dalam penanganan tim terkait kami. Namun jangan khawatir, Kamu dapat bertransaksi di Bukalapak melalui desktop atau m-web ya kak. Terima kasih:) ^MT," tulisnya.
Seperti disebutkan admin tersebut, untuk sementara waktu, akses Bukalapak bisa dilakukan lewat bukalapak.com di desktop atau mobile web. Belum diketahui sampai kapan aplikasi Bukalapak kembali di Play Store dan melayani para pelanggan.
detikINET masih berupaya menghubungi pihak Bukalapak guna mendapatkan informasi lebih detail mengenai hal ini.
Hilangnya aplikasi Bukalapak di Play Store mulai ramai dilaporkan sejak Rabu malam. Netizen pun cukup ramai membicarakannya karena penasaran.
Simak Video "PHK Massal Karyawan, Bukalapak Coba Kejar Profit"
[Gambas:Video 20detik]
(rns/fyk)
Let's block ads! (Why?)
Bisnis - Terkini - Google Berita
September 19, 2019 at 10:09AM
https://ift.tt/308gkpG
Penjelasan Bukalapak soal Aplikasi Hilang dari Play Store - detikInet
Bisnis - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
[POPULER MONEY SEPEKAN] Pelanggan PLN Diminta Kirim Foto Meteran | Rupiah Terlemah di Asia - Kompas.com - KOMPAS.com
JAKARTA, KOMPAS.com - Isu seputar Corona masih mewarnai pemberitaan sepekan ini, termasuk di kanal … Read More...
Di Tengah Wabah Corona, Bandara YIA Mulai Beroperasi Penuh, Ini Faktanya - Kompas.com - KOMPAS.comKOMPAS.com - Tak ada seremoni besar-besaran saat Bandara Internasional Yogyakarta (YIA) di Kulon Pro… Read More...
AP I Hari Ini Resmi Operasikan Yogyakarta Internationa Airport - Kompas.com - KOMPAS.com
JAKARTA, KOMPAS.com - PT Angkasa Pura I pada hari ini, Minggu (29/3/2020) mengoperasikan Bandara In… Read More...
Hari Pertama Operasional Penuh Bandara YIA Kulonprogo, Penumpang Terpantau Padati Area Keberangkatan - Tribun JogjaLaporan Reporter Tribun Jogja, Andreas Desca Budi Gunawan
TRIBUNJOGJA.COM, KULONPROGO - Bandara Yogy… Read More...
Simak! Begini Mekanisme Baru Penghitungan Tagihan Listrik PLN - CNBC Indonesia
Jakarta, CNBC Indonesia - PLN menerapkan pembayaran rekening April untuk pelanggan listrik rum… Read More...
0 Response to "Penjelasan Bukalapak soal Aplikasi Hilang dari Play Store - detikInet"
Post a Comment