Search

Rekomendasi Saham dan Pergerakan IHSG 25 September 2019 - Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini diprediksi masih melambat, meskipun ada prospek rebound.

Binaartha Sekuritas memprediksi pergerakan IHSG masih melambat dalam perdagangan hari ini, Rabu (25/09/2019).

Analis Muhammad Nafan Aji Gusta mengatakan support pertama maupun kedua memiliki range pada 6.105,09 hingga 6.022,60.

Sementara itu, resistance pertama maupun kedua memiliki range pada 6.154,22 hingga 6.206,20.

Berdasarkan indikator, MACD berada di area negatif. Sementara itu, Stochastic sudah berada di area oversold dan RSI menunjukkan sinyal negatif. Di sisi lain, terlihat pola black opening bozu candle yang mengindikasikan adanya potensi bearish continuation pada pergerakan IHSG.

Reliance Sekuritas menyebutkan secara teknikal IHSG terjatuh setelah break out support factal yang berada di kisaran 6.190.

Kepala Riset Lanjar Nafi mengatakan pelemahan IHSG disaat indikator Stochastic dan RSI telah berada pada area oversold pada parameter lebih cepat.

"Sehingga kami perkirakan pergerakan teknikal rebound cukup membuka peluang pada perdagangan selanjutnya pada rentang pergerakan 6.100-6.220," demikian menurut riset hariannya.

Saham-saham yang dapat dicermati diantaranya; LSIP, JPFA, BRPT, HMSP, UNVR, ASII, ADRO, ITMG, TINS, WSKT, WIKA, LPKR.

Berikut pergerakan IHSG sepanjang hari ini: 

16:06 WIB

Pukul 16.00 WIB: IHSG Ditutup Berbalik Menguat 0,14 Persen

Indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup berbalik menguat 0,14 persen atau 8,80 poin ke level 6.146,40.

Sepanjang perdagangan hari ini, IHSG bergerak pada kisaran 6.086,0 – 6.146,4.

15:38 WIB

Pukul 15.18 WIB: IHSG Melemah 0,1 Persen Jelang Akhir Perdagangan

Indeks harga saham gabungan (IHSG) melemah 0,1 persen atau 6,29 poin ke level 6.131,32 menjelang akhir perdagangan hari ini.

Sepanjang perdagangan, IHSG bergerak pada kisaran 6.086-6.139,25.

13:36 WIB

Pukul 13.32 WIB: Awal Sesi II, IHSG Turun 0,24 Persen

Pergerakan IHSG turun 0,24 persen atau 14,51 poin ke level 6.123,1 pada awal sesi II perdagangan hari ini.

12:03 WIB

Pukul 12.00 WIB: IHSG Melemah 0,27 Persen Pada Akhir Sesi I

Pergerakan IHSG melemah 0,27 persen atau 16,78 poin ke level 6.120,83 pada akhir sesi I perdagangan hari ini.

11:32 WIB

Pukul 11.29 WIB: Jelang Akhir Sesi I, IHSG Turun 0,17 Persen

Pergerakan IHSG turun 0,17 persen atau 10,24 poin ke level 6.127,37 menjelang akhir sesi I perdagangan hari ini.

Enam dari sembilan sektor bergerak negatif, dipimpin aneka industri yang melemah 0,80 persen.

10:06 WIB

Pukul 10.03 WIB: IHSG Melemah 0,15 Persen

Pergerakan IHSG melemah 0,15 persen atau 9,21 poin ke level 6.128,40 pada perdagangan pagi ini.

Saham PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) dan PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. (INTP) yang masing-masing turun 1,43 persen dan 4,24 persen menjadi penekan utamanya.

08:59 WIB

Pukul 08.55 WIB: IHSG Dibuka Turun 0,26 Persen

Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka turun 0,26 persen atau 16,12 poin di level 6.121,49 pada perdagangan pagi ini.

Let's block ads! (Why?)



Bisnis - Terkini - Google Berita
September 25, 2019 at 04:05PM
https://ift.tt/2lz8YJq

Rekomendasi Saham dan Pergerakan IHSG 25 September 2019 - Bisnis.com
Bisnis - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rekomendasi Saham dan Pergerakan IHSG 25 September 2019 - Bisnis.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.