Search

Arab Saudi Bantah Bajak Ponsel Orang Terkaya Dunia - detikInet

Jakarta - Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman disebut-sebut meretas ponsel orang terkaya dunia, Jeff Bezos. Tudingan itu langsung dibantah oleh pihak kerajaan.

Menurut Guardian, peretasan terjadi Mei 2018 kala Bezos menerima pesan WhatsApp terenkripsi dari nomor sang Putra Mahkota. Pesan tersebut berisikan file video yang disimpulkan analis forensik mengandung malware yang mentransfer data dalam jumlah besar dari ponsel Bezos.

Dikutip detikINET dari Reuters, pihak Arab Saudi menyatakan kabar bahwa mereka mengincar ponsel sang pemilik Amazon merupakan sesuatu yang absurd.


"Laporan terkini media bahwa Kerajaan berada di balik hacking ponsel Mr Jeff Bezos adalah absurd," sebut Kedutaan Besar Arab Saudi untuk Amerika Serikat di Twitter.

"Kami meminta investigasi terhadap klaim tersebut sehingga kami bisa memiliki seluruh faktanya," tambah mereka.

Sedangkan pihak Amazon tidak mengeluarkan pernyataan apapun. Guardian sendiri tidak memiliki informasi data apa yang diambil dari ponsel milik bos Amazon itu.

Namun selang lima bulan setelah Bezos menerima pesan itu, kolumnis Washington Post Jamal Khashoggi yang begitu kritis terhadap pemerintah Arab Saudi dibunuh di Istanbul.

Dan hanya beberapa bulan kemudian pesan teks dan gambar yang dikirimkan Bezos ke selingkuhannya, mantan pembawa acara televisi Lauren Sanchez diterbitkan oleh media National Enquirer.

Arab Saudi Bantah Bajak Ponsel Orang Terkaya Dunia

Simak Video "Respons Twitter Ada Mantan Karyawannya Dituduh Memata-matai "
[Gambas:Video 20detik]
(fyk/fay)

Let's block ads! (Why?)



Bisnis - Terbaru - Google Berita
January 22, 2020 at 12:36PM
https://ift.tt/38mqZNU

Arab Saudi Bantah Bajak Ponsel Orang Terkaya Dunia - detikInet
Bisnis - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Arab Saudi Bantah Bajak Ponsel Orang Terkaya Dunia - detikInet"

Post a Comment

Powered by Blogger.