Seltos dipasarkan tiga varian yakni E Rp295 juta, EX Rp320 juta, dan EX+ Rp355 juta.
Mobil ini masuk ke segmen Sport Utility Vehicle (SUV) ringkas dengan kapasitas lima penumpang. Di Indonesia Seltos siap bersaing langsung dengan Honda HR-V, Hyundai Kona, bahkan Wuling Almaz varian lima penumpang.
Mobil yang diimpor langsung dari India ini memiliki panjang 4.315 mm, lebar 1.800 mm, tinggi 1.645 mm, dan ground clearance 183 mm.
Dari segi desain, tampak depan Seltos menyerupai mobil berlogo Land Rover dinilai dari bentuk kap mesin dan gril. Gril Seltos sama seperti model global Kia lainnya menggunakan 'Tiger Nose' yang diapit dua lampu utama berteknologi LED dengan fitur auto light.
Pada varian EX+ dan EX, pelek yang digunakan berukuran 17 inci, sementara model terendah 16 inci. Desain 17 inci terlihat sporty, beda dari 16 inci yang tampak lebih konvensional.
Sedangkan bagian atap varian EX+ sudah tersedia sunroof untuk memberi sensasi tersendiri bagi pengemudi dan penumpang saat berada di kabin.
Interior
Masuk ke kabin, pengemudi dan penumpang bakal disuguhkan head unit layar sentuh tujuh inci, khusus varian E 3,5 inci.
Head unit varian E hanya punya fitur bluetooth, sementara EX dan EX+ lebih lengkap yaitu USB, AUX, Apple Car Play, android auto, dan kamera parkir mundur. Semua varian didukung empat speaker dan dua tweeter.
Pelapis joknya dua varian terbawah menggunakan bahan fabric, varian EX+ kulit. Pada baris kedua juga disediakan ventilasi AC untuk mendinginkan seluruh kabin secara maksimal.
Fitur Keselamatan dan Keamanan
Varian EX+ dan EX sudah tersedia berbagai macam fitur keselamatan dan keamanan, di antaranya enam airbag (pengemudi, penumpang, dan samping), electronic stability control, dan hill assist sebagai standar. Lalu terdapat parking assist, high mounted stop lamp, dan keyless entry.
Mesin
Di antara para kompetitornya, Seltos menggendong mesin paling kecil, meski begitu dikatakan tenaganya tidak kalah besar.
Seltos dibekali mesin Kappa 4-silinder 1.353 cc turbocharged. Mesin tersebut dikawinkan dengan transmisi otomatis kopling ganda (DCT) tujuh percepatan.
Di atas kertas, mesin Seltos mampu menyemburkan 138 hp pada rpm 6.000 dan torsi 242 Nm pada 1.500 hingga 3.200 rpm. (ryh/fea)
Bisnis - Terbaru - Google Berita
January 21, 2020 at 05:40AM
https://ift.tt/2NLXEV9
Spesifikasi Kia Seltos, Bekal Hadapi HR-V Sampai Almaz - CNN Indonesia
Bisnis - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/34Gk0OK
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Spesifikasi Kia Seltos, Bekal Hadapi HR-V Sampai Almaz - CNN Indonesia"
Post a Comment