Search

Jalur Puncak Macet Parah, Kendaraan Mengarah Jakarta Tak Bergerak

Liputan6.com, Bogor - Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat mengarah Jakarta macet parah, Selasa (11/9/2018) siang. Kendaraan tak bergerak.

Pantauan Liputan6.com pada pukul 12.30 WIB, kemacetan cukup panjang mulai dari sekitar Masjid Atta Awun, Puncak, hingga Simpang Megamendung.

Terlebih saat memasuki kawasan Gunung Mas, kendaraan tidak bergerak hingga Simpang Taman Safari Indonesia.

Kondisi serupa juga terjadi sebelum Pasar Cisarua, Puncak. Kepadataan kendaraan mengular hingga Simpang Megamendung. Sedangkan sepeda motor terpantau meliuk-liuk di samping kiri maupun kanan jalan.

Sementara kondisi lalu lintas dari arah sebaliknya terpantau ramai lancar. Kendaraan roda empat maupun dua melaju dengan kecepatan rata-rata di atas 40 kilometer per jam.

Dampaknya, waktu tempuh dari Gunung Mas hingga Cimory, mencapai 2,5 jam. Padahal, pada waktu normal hanya ditempuh selama 25 menit.

"Saya mulai terjebak di Gunung Mas jam 11.30 WIB, dan sampai jam 14.00 WIB masih ada di ruas Cimory," kata Teddy Irwansyah, salah satu pengendara asal Kota Bogor.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya gak lengkap buka link disamping buat baca berita nya https://www.liputan6.com/news/read/3641452/jalur-puncak-macet-parah-kendaraan-mengarah-jakarta-tak-bergerak

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jalur Puncak Macet Parah, Kendaraan Mengarah Jakarta Tak Bergerak"

Post a Comment

Powered by Blogger.